JAYAPURA-NUSANTARAPOST.ID-Bertempat di ruang kerja Kabid Propam Polda Papua telah dilaksanakan pakta integritas guna mewujudkan Bid Propam wilayah bebas korupsi (WBK) serta tidak melibatkan diri dalam tercela, Rabu (28/9) pagi.
Pakta Integritas dipimpin langsung Kabid Propam Polda Papua Kombes Pol. Gustav R. Urbinas, SH., S.IK., M.Pd dan di hadiri oleh para Kasubdit, Kasubbbag dan Personil Bid Propam Polda Papua.
Kabid Propam Polda Kombes Pol. Gustav R. Urbinas usai kegiatan mengatakan bahwa pakta integritas ini perlu dilakukan, sehingga dalam penyelenggaraan pelaksanaan tugas dapat dilakukan dengan baik dan tidak ada penyelewengan.
“Satker Bid Propam harus memberi contoh dalam kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan dalam melaksanakan tugas terutama kepada personil yang berada dalam dibawah pengawasan maupun sesama rekan kerja, ” ucapnya.
Selain itu kata Kabid Propam, kita juga berperan secara proaktif dalam upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi, kolusi dan nepotisme serta tidak melibatkan diri dalam kegiatan maupun prilaku tercela.
“Kemudian tidak meminta atau menerima pemberian secara langsung atau tidak langsung berupa suap, hadiah, bantuan atau bentuk lainnya yang tidak sesuai dengan ketentuan, ” ujarnya.
“Bid Propam akan bersikap transparan, jujur, obyektif dan akuntabel dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat maupun anggota, ” ungkap Kombes Pol. Gustav.
Ia pun menambahkan, dengan telah dilaksanakan pakta integritas ini maka setiap personil Bid Propam Polda harus wajib memberikan pelayanan yang maksimal sehingga masyarakat maupun anggota yang membuat laporan direspon dengan cepat namun tentunya sesuai mekanisme yang berlaku. (redaksi)