Gerai Vaksin Presisi, Polres Mimika Berhasil Vaksinasi Ratusan Warga

BERITA UTAMA445 Dilihat

JAYAPURA-NUSANTARAPOST.ID-Polres Mimika melakukan Vaksinasi yang dilaksanakan di Mako Sat Polairud dengan tema ‘ayo wujudkan masyarakat yang sehat dan produktif dengan vaksinasi covid-19’

Kegiatan Vaksinasi yang di prakarsai oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Pemerintah Daerah Kabupaten Mimika, Polres Mimika, Kodim 1710 Mimika, BPBD Kabupaten Mimika serta satuan tugas penanganan covid-19 Kabupaten Mimika dilakukan dengan tujuan agar masyarakat bisa hidup sehat.

Dalam kesempatannya Kasat Polairud AKP Frits J. Erari, SE, M.M menyampaikan bahwa akan dilakukan terlebih dahulu Lomba Tari Seka Kamoro dan selanjutnya dilaksanakan vaksin.

‘’Saya menghimbau kepada masyarakat agar tidak takut untuk di Vaksin, karena Vaksin itu aman guna meningkatkan daya tahan tubuh untuk melawan Virus Covid-19,’’ kata AKP Frits.

Selain itu, masyarakat diharapkan tetap selalu mematuhi protokol kesehatan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

Pelaksanaan vaksin yang dilakukan di Mako Sat Polairud berjumlah 121 Orang yang diantaranya 118 Orang melaksanakan Vaksin Tahap pertama dan 3 Orangnya melaksanakan Vaksin Tahap Kedua sedangkan ada 1 orang yang tidak bisa di vaksin karena sakit bawaan (sesak napas). (redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *